Selasa, 22 November 2011

Kim Jong Hyeok: Wasit SEA Games Idola Kaum Hawa Makin Populer Di Media Sosial

Cabang olah raga yang paling dinantikan di pertandingan SEA Games ke-26 ini tentu saja sepak bola. Setelah melibas Vietnam dengan skor 2-0 Sabtu lalu (19/11/11), Indonesia resmi maju ke babak final untuk menghadapi Malaysia.
Aksi Timnas U23 yang tampil memukau berhasil mencuri hati rakyat Indonesia dan membuat mereka semakin mengidolakan Garuda Muda.
Namun bagi para wanita, selain pemain Timnas U23 yang berwajah menarik seperti Diego Michiels dan Gunawan Dwi Cahya, masih ada sosok lain yang mampu mencuri hati mereka. Siapakah dia?
Orang itu ternyata adalah Kim Jong Hyeok, wasit asal Korea Selatan yang memimpin pertandingan Indonesia vs Thailand dan Indonesia vs Vietnam beberapa waktu lalu.
"ngasih kartu aja masih biasa senyum....."
                                                               


Wasit kelahiran 31 Maret 1983 yang resmi menjadi wasit FIFA pada tahun 2009 ini dinilai memiliki wajah yang mirip dengan para personel boyband asal Korea Selatan.
Senyum yang selalu menghiasi wajahnya ketika memberikan peringatan dianggap tidak mengurangi sikapnya yang tegas dan adil ketika memimpin pertandingan.
Media sosial akhirnya menjadi tempat lahirnya kepopuleran wasit Kim. Hal ini ditunjukkan melalui respons positif para fans yang ada di akun Facebook resminya.
Meski wasit Kim sudah memiliki kekasih, fakta ini tidak menyurutkan antusiasme para penggemarnya. Baru-baru ini ada yang menciptakan fan page internasional di Facebook untuk wasit Kim dan fan pagetersebut sudah di-like oleh lebih dari 3000 orang.
wow menakjubkan bukan...

Senin, 14 November 2011

Fakta Tentang Air Force One, Pesawat Presiden Amerika



Sebetulnya Air Force One bukanlah merujuk pada teknis sebuah pesawat, melainkan nama sandi untuk pesawat milik Angkatan Udara AS (US Air Force) yang dinaiki oleh Presiden Amerika. Jadi semua pesawat milik AS yang misalnya dalam keadaan darurat dinaiki sang presiden, maka namanya menjadi "Air Force One". Nama sandi ini berfungsi untuk membedakan antara pesawat yang sedang dinaiki Presiden Amerika dengan yang tidak.

Demikian juga ketika Presiden Amerika melakukan perjalanan darat, nama sandinya dikenal dengan "Army One". Sementara ketika sedang naik Helikopter (milik US Marine), maka nama sandinya adalah "Marine One".
 

Meski begitu pemerintah AS tetap memiliki kendaraan khusus presiden untuk setiap nama sandi. Kendaraan-kendaraan ini rutin digunakan Presiden Amerika dan kemudian dikenal masyarakat dengan sebutan Marine One (helikopter), Army One (Kendaraan lapis baja), dan Air Force One (pesawat udara)

SPESIFIKASI PESAWAT 

Air Force One mendarat di Bandara Halim


Seluk Beluk Air Force One
Pemerintah AS mulai berpikir memiliki pesawat kepresidenan ketika masa Presiden Theodore Roosevelt pada dekade 1910-an. Saat itu, tugas-tugas Presiden Amerika sudah semakin kompleks dan dibutukan sebuah pesawat khusus untuk menunjang kinerjanya.
 

Sekarang, pesawat Air Force One ada dua buah, semuanya buatan Boeing. Jenisnya adalah 740-200 bermesin jumbo jet dengan nomor seri VC-25A. Dua pesawat ini nyaris identik, baik warna, dan bentuknya. Bedanya terletak pada nomor di ekornya, yakni 28000 dan 29000.
 

Masing-masing pesawat memiliki empat mesin jet elektrik CF6-80C2B1. Batas kecepatannya antara 630 dan 700 mil per jam dengan maksimal ketinggian terbang adalah 45.100 kaki. Air Force One membawa 53.611 galon bahan bakar dan mampu mengelilingi setengah dunia tanpa mengisi bahan bakar dalam sekali terbang.
 

Jika di Gedung Putih Presiden bekerja di Ruang Oval, maka di dalam Air Force One, ruang kerja presiden bernama Presidential Suite yang terletak di bagian depan pesawat. Di area 'milik' presiden ini tersedia kamar tidur, kamar mandi dan ruang santai. Layaknya sebuah kantor, para para staf senior presiden juga diberikan ruang keja sendiri-sendiri. Selain itu terseda juga ruang rapat yang cukup besar untuk membahas isu-isu penting.
 

Dalam prosedur penerbangan mereka juga punya standar baku yang ketat. Sebelum Air Force One terbang, persiapan menyeluruh dilakukan atas pesawat ini. Semua perangkat pesawat dicek, bahkan kabarnya para kru pesawat yang memang sudah terpilih, akan diinapkan selama berhari-hari di Andrew Air Force Base sebelum hari keberangkatan.
 

Beberapa hari sebelum Air Force One mendarat di suatu tujuan, Angkatan Udara AS lebih dulu mengirim sebuah pesawat kargo C141 Starlifter. Pesawat ini memuat, van untuk para pengawal, mobil kepresidenan, serta perlengkapan persenjataan. Saat berada di udara pun, Air Force One akan dikawal oleh sedikitnya dua pesawat tempur.
 

Untuk menjaga keamanan, menjelang pendaratan Air Force One, seluruh penerbangan di lokasi pendaratan akan di bersihkan. Tak ada sebuah pesawat pun yang boleh mendarat sebelum Air Force One mendarat dengan mulus. Kadang pembersihan jalur penerbangan ini memakan waktu minimal setengah jam atau lebih. Karena repotnya prosedur penerbangan Air Force One, tak heran pesawat ini jarang mendarat di bandar udara komersial melainkan di pangkalan udara.
Di dalam pesawat, Presiden dan stafnya berada dalam ruangan 4.000 kaki persegi yang terdiri atas ruangan tiga lantai, diantaranya ruangan suite untuk kantor Presiden yang besar, bak mandi, dan ruang pertemuan. Air Force One memiliki ruangan medis suite yang dapat berfungsi sebagai ruang operasi, dan dokter secara permanen. Pesawat juga mampu mempersiapkan makanan untuk 100 orang sekaligus
Selain merupakan pesawat kepresidenan, Air Force One bisa pula difungsikan sebagai bunker terbang. Hingga kini tak seorang pun pejabat AS mengetahui detail persis bagian-bagian dalamnya. Pesawat ini mampu bertahan dari serangan rudal dan terjangan pulsa elektromagnet nuklir.
Dengan demikian, Air Force One memang tak lagi sekadar pesawat jet eksekutif kepresidenan. Pesawat ini telah meningkat statusnya menjadi bunker bergerak yang selalu mencurigai bahwa setiap tempat yang akan disinggahi adalah tempat yang tak aman dan amat rawan serangan.

Untuk itu jangan heran jika iring-iringan pesawat, helikopter, dan kendaraan pengangkut Presiden AS juga telah diatur sedemikian rupa agar setiap calon pembunuhnya – termasuk para wartawan yang memburunya terkecoh. Air Force One, misalnya, tak dibiarkan berkunjung ke sebuah negara sendirian. Ia selalu didampingi sebuah lagi pesawat yang memiliki ujud serupa.

Seandainya PRESIDEN di Serang?
Nah ini berandai-andai saja bagaimana kalau serangan terhadap dirinya terjadi juga? Untuk skenario terburuk, SS akan langsung mengevakuasi Presiden dan istrinya dengan helikopter ke pangkalan udara bergerak terdekat milik AS.
 


Ketika berkunjung ke Bogor, pangkalan berupa kapal induk USS Essex itu berada di perairan sebelah utara Jakarta. Di kapal induk kecil ini, pasukan AS akan segera melindungi kepala negaranya dan bersiap diri melakukan serangan balasan sesuai tingkat serangan yang mengancam dengan demikian juga hari ini kapal tersebut sudah bersandar di perairan tsb untuk melindungi Presiden Obama saat kunjungan hari ini.

USS Essex, sejatinya, adalah kapal serbu amfibi. Di kapal ini mukim puluhan helikopter CH-46 Sea Knight, satu skadron tempur AV-8B Harrier, dan satu skadron heli antikapal selam. Kapal ini juga membawa tiga hovercraft Air Cushion Landing Craft. Lebih lanjut, perjalanannya ke Indonesia dipantau langsung oleh Armada ke-7 AL AS yang bermarkas di Hawaii. Dengan demikian, Anda tahu sendiri, apa yang akan terjadi jika dalam perjalanannya Presiden Amerika "diganggu"

PENGAMANAN AIR FORCE ONE di udara 



AIR FORCE ONE COCKPIT



AIR FORCE ONE MAP



AIR FORCE ONE CABIN

Brad Pitt Beli Tank Perang Dunia

Seperti lirik lagu milik Bruno Mars, kalau sudah jadi miliuner tentunya akan mudah membeli apa saja. Seperti Brad Pitt, yang baru saja menghamburkan uangnya untuk membeli sebuah tank dari jaman perang!
Walau uang bukan masalah, sepertinya masalah akan datang dari Angelina Jolie, kekasih dan ibu 6 anaknya. Pasalnya, tak lama lagi, tank berukuran raksasa ini akan tiba di rumahnya di Los Angeles.
Sang aktor memutuskan untuk membeli kendaraan perang bersenjata berat ini dan menambah koleksinya setelah 'jatuh cinta' dengan tank ini kala digunakan sebagai properti film yang dibintanginya, WORLD WAR Z. Bukan hanya mahal, namun juga ukuran dan gunanya tentu saja akan membuat Angelina berang.
Tapi sepertinya Pitt tak perlu khawatir, karena dirinya akan punya enam pendukung yang tak lain adalah anak-anaknya. Maddox dan adik-adiknya kabarnya sudah tak sabar menunggu tank ini dikirimkan ke rumah mereka, karena mereka akan bisa bermain-main bersama sang ayah di dalam tank ini.
Kendaraan militer yang diproduksi tahun 1947 ini sekarang sedang dikapalkan menuju Los Angeles, di mana Pitt tinggal bersama keluarganya. Wow, bakal asyik main perang-perangan sama Daddy ya, Maddox?

6 Pulau Buatan Terindah di Dunia

1. The Pearl
http://hermawayne.blogspot.com
The Pearl yang biasa di sebut juga 'Pearl of the Gold', merupakan pulau buatan yang terbentang sepanjang 988 hektar yang terdapat di Doha, Qatar. Pulau yang dihuni oleh 40.000 orang ini berbentuk seperti rangkaian mutiara dan berlian yang memiliki 6 jalur high way yang berlokasi 20 km dari Doha International Airport. Pulau yang dibangun dengan biaya US$ 2,5 milyar ini mempunyai fasilitas sangat lengkap seperti apartement, 3 hotel mewah dan fasilitas hiburan lainnya

2. Durrat Al Bahrain
http://hermawayne.blogspot.com
Durrat Al Bahrain merupakan pulau buatan terbesar di Al Bahrain, pulau ini terdiri dari 13 rangkaian pulau buatan dengan luas sekitar 20 jt meter persegi dengan bentuk 6 pulau berbentuk ikan dan 5 pulau berbentuk bulan sabit. Fasilitas di Durrat Al Bahrain begitu lengkap, terdapat hotel bintang lima, lapangan golf yang luas, 12 jembatan. Pembangunan pulau ini memakan dana sekitar US$ 1,3 milyar.

3. Peberholm
http://hermawayne.blogspot.com
Paberholm disebut juga sebagai pulau merica. Pulau buatan yang ada di Denmark ini memiliki luas 400x500 meter persegi, pulau ini juga dilengkapi dengan terowongan kereta dengan panjang 4050 meter ditambah 2 lajur rel kereta api yang terpanjang di Eropa. Selain terowongan dan rel pualu ini juga dilengkapi dengan jembatan yang cukup negah sepanjang 16 km yang menghubungkan dua negara yaitu swedia dan denmark. Selain sebagai tujuan wisata Peberholm juga digunakan sebagai tempat reservasi alam.

4. Thilafusi
http://hermawayne.blogspot.com
Thilafusi awalnya adalah sebuah laguna yang mempunyai panjang 7 km dengan lebar 200 meter. Pulau ini lebih banyak digunakan untuk kegiatan industri seperti pembuatan perahu, semen kemasan, gas metana, dan berbagai kegiatan industri dalam skala besar. Tapi sayangnya, pulau ini juga digunakan sebagai tempat pembuangan limbah akhir terutama limbah indusri serta tak sedikit masyarakat juga membuang limbahnya di tempat ini.

5. The World Island
http://hermawayne.blogspot.com
The World Island merupakan kumpulan 300 pulau berbentuk peta dunia yang terletak di lepas pantai Dubai Uni Emirat Arab dengan luas area 9 km dan lebar 6 km yang dikelilingi pemecah gelombang oval. Setiap pulai-pulau kecil di World Island mempunyai luas 23.000 meter persegi sampai 24.000 meter persegi dan dibagi menjadi 4 kategori. Dengan harga tiap pulau mencapai 15 - 45 juta dollar Amerika. The World Island dibangun dengan menggunakan pasir yang dikeruk dari dasar laut, dan akses ke pulau ini hanya bisa menggunakan boat, helikopter dan pesawat amfibi.

6. Palm Island
http://hermawayne.blogspot.com
Sama seperti The World Island, Palm Dubai juga terletak di Uni Emirat Arab. Pulau ini adalah pulau buatan terbesar di dunia. Palm Island berbentuk pohon palem yang dikelilingi bentuk bulan sabit disekitarnya. Di dalamnya juga terdapat 3 pulau dengan fasilitas istimewa seperti hotel berbintang, apartement eksklusif tepi pantai, villa, taman hiburan air, restoran, pusat perbelanjaan, fasilitas olah raga dan spa kesehatan. Pembangunan Palm Island telah dimulai sejak tahun 2001 silam dan diperkirakan selesai tahun 2013 mendatang.

Steve Jobs Membunuh 'iPhone 5'

Steve Jobs (AFP Photos)
Semua penggila gadget berharap akan keluar Apple iPhone 5 tahun ini. Alih-alih yang nongol malah iPhone 4S yang kini terus bermasalah. Yang jadi pertanyaan menggantung mereka adalah, 'Ada tidak sebetulnya iPhone 5?'
Menurut Business Insider: Ada! Produk iPhone 5 adalah nyata. Dan Apple nyaris merilisnya, tapi di detik-detik terakhir batal. Siapa lagi kalau bukan Steve Jobs yang punya peran, demikian Business Insider mengutip sumber anonim dari Apple.
"Apple sudah membuat prototipe iPhone 5, dengan layar yang lebih besar dan bentuk yang baru. Beberapa dari mereka bahkan sudah memprediksi produk ini akan beredar sebelum Desember 2011," demikian Business Insider.
Tapi, pendiri Apple yang juga sosok paling berpengaruh di perusahaan itu, Steve Jobs, 'membunuh' produk tersebut. Apa pasal? Tidak ada rumor yang bisa divalidasi. Desas desus yang beredar mengatakan, Jobs membunuh iPhone karena tak suka dengan bentuknya.
Seperti yang diketahui, bentuk iPhone memang khas. Berbeda dengan bentuk ponsel pintar besutan Nokia, HTC, maupun Samsung. Layar lebar di iPhone, menurut dia, akan mengekor ke Samsung atau HTC. Segala sesuatu yang berbau Android memang alergi bagi Jobs.
Penggila Apple tahu betul karakter Jobs dalam desain. Dia menganut paham minimalis dan kesamaan bentuk. Jadi membuat produk iPhone dengan mirip pada Android bisa menghancurkan, menurut Jobs, filosofi produk tersebut. Apple iPhone tak bisa lagi terlihat persamaannya dari generasi 1 hingga 4.
Benarkah demikian? Steve Jobs tentunya tak bisa menjawab, karena sudah berpulang. Sementara para petinggi Apple lainnya? Kita tunggu saja klarifikasi mereka. Benarkah ada pembunuhan di Cupertino (markas Apple).

Fungsi rumah dalam status sosial dasar

Rumah sendiri pada hakikatnya adalah tempat dimana kita hidup dan berkeluarga. Fungsinya sendiri dapat kita bagi sendiri, yaitu untuk untuk beraktifitas, agar terlindung dari cuaca, manusia, dan binatang, untuk sarana interaksi sosial, dan untuk aktualisai diri. Dan biasanya rumah itu pasti berada di dalam lingkungan masyarakat. 

Dalam lingkungan masyarakat kita melihat bahwa ada pembeda-bedaan yang berlaku dan diterima secara luas oleh masyarakat. Di sekitar kita ada orang yang menempati jabatan tinggi seperti gubernur dan wali kota dan jabatan rendah seperti camat dan lurah. Di sekolah ada kepala sekolah dan ada staf sekolah. Di rt atau rw kita ada orang kaya, orang biasa saja dan ada orang miskin.

Perbedaan itu tidak hanya muncul dari sisi jabatan tanggung jawab sosial saja, namun juga terjadi akibat perbedaan ciri fisik, keyakinan dan lain-lain. Perbedaan ras, suku, agama, pendidikan, jenis kelamin, usia atau umur, kemampuan, tinggi badan, cakep jelek, dan lain sebagainya juga membedakan manusia yang satu dengan yang lain.

Status sosial sendiri merupakan sekumpulan hak dan kewajian yang dimiliki seseorang dalam masyarakatnya (menurut Ralph Linton). Orang yang memiliki status sosial yang tinggi akan ditempatkan lebih tinggi dalam struktur masyarakat dibandingkan dengan orang yang status sosialnya rendah.

Contohnya rumah mewah ini                                         jika dibandingkan dengan rumah ini


maka di sana akan terlihat perbedaan ekonomi yang sangat mendalam, orang dengan rumah mewah yang ada d sebelah kiri pun akan lebih di segani oleh orang orang yang memiliki rumah seperti pada gambar yang d sebelah kanan. Tidak hanya untuk pembeda ekonomi, rumah untuk membedakan sang pemimpin dengan bawahannya dan masih banyak lagi.

Maka dapat di simpulkan bahwa rumah tidak hanya memiliki fungsi sebagai tempat kita berlindung dan berprivasi tapi juga dapat membedakan status sosial masyarakat sekitar, baik yang kaya, sedang, maupun miskin. Mungkin sekian penjelasan yang dapat saya berikan mengenai fungsi rumah dalam status sosial dasar. Mohon maaf apabila ada kesalahan kata atau sumber. Terimakasih,